Iklan Teh Kotak 2020 dalam Sudut Pandang Perilaku Konsumen

Analisis Iklan Teh Kotak 2020

Siapa sih yang tidak kenal produk ini?
Ya.. Ini adalah Teh Kotak. 
Produk minuman teh siap saji dari PT. ULTRAJAYA MILK INDUSTRY Tbk. ini memang sedang hits pada saat ini.
Oke, sesuai judulnya, disini saya akan menganalisis iklan produk Teh Kotak Terbaru 2020.
Iklan ini berdurasi cukup singkat, yaitu hanya berkisar 46 detik saja. Meskipun demikian penonton tidak akan bosan karena disuguhi oleh konsep video yang epik yang dipadu dengan melodi yang indah dan enak didengar.
Pada detik pertama kita sudah disuguhkan dengan kata "Cerita Rasa" yang menggambarkan tentang tema yang sedang diusung oleh produk ini. Adapun tema yang sedang diusung oleh produk ini ialah anak-anak muda yang sedang berkumpul dan berbincang hangat ditemani dengan minuman Teh Kotak. Hal ini sudah sangat menggambarkan kebiasaan anak muda Indonesia dijaman sekarang. Iklan ini juga dibintangi oleh Arsy Widianto yang sedang naik daun saat ini yang menambah kesan bahwa produk ini sangat populer dan boleh dikonsumsi oleh siapa saja dari kalangan mana saja.
Iklan ini menceritakan tentang kebiasaan anak muda yang suka berkumpul dan menghabiskan waktu bersama teman-temannya. Hal ini menggambarkan bahwa produk ini cocok diminum saat sedang santai sambil bercengkrama bersama teman, keluarga, bakan pasangan. Dipertengahan iklan juga terselip bagaimana cara produk ini disajikan, baik disajikan dalam kondisi dingin maupun disuhu ruang. Diakhir iklan, secara tidak langsung produsen juga ingin menyampaikan pesan bahwa variasi rasa Teh Kotak ini tidak hanya original, tetapi masih banyak varian rasa lainnya seperti rasa lemon, blackcurrent, dan lain sebagainya.

Jika ditinjau dari analisis pengambilan keputusan pembelian konsumen, sebagai berikut:

1. Pengenalan Kebutuhan

Konsumen akan penasaran pada judul suguhnya pada awal iklan. Sehingga konsumen akan terus menyaksikan iklan hingga akhir. Lalu tanpa disadari pengenalan produk singkat tadi telah masuk ke dalam alam bawah sadar konsumen akan tetapi difase ini konsumen belum menyadari akan kebutuhannya dalam mengkonsumsi teh

2. Pencarian Informasi

Lain halnya jika konsumen mulai tertarik akan iklan tersebut, maka ia akan mencari informasi dimana produk ini dijual

3. Evaluasi Alternatif

Kemudian konsumen akan melakukan evaluasi alternatif dengan cara memikirkan segala pertimbangan mulai dari harga, rasa, dan packingnya bahkan hingga membandingkannya dengan produk minuman lain/ merk teh lain yang sejenis dari segala informasi yang sudah ia dapatkan. 

4. Pengambilan Keputusan

Setelah melalui berbagai perbandingan, maka konsumen akan memutuskan melakukan pembelian atau tidak. Jika produk ini tidak sesuai dengan ekspektasi konsumen, maka konsumen memutuskan untuk tidak membeli dan proses ini akan berhenti sampai disini. Namun lain halnya jika produk ini sesuai dengan ekspektasi konsumen maka konsumen akan memutuskan untuk melakukan proses pembelian.

5. Evaluasi Pasca Pembelian

Setelah mengkonsumsi produk ini sendiri, maka konsumen akan melakukan evaluasi atau perbandingan ekspektasi produk dengan fakta yang ada pada produk ini berdasarkan pengalamannya sendiri. Apabila konsumen merasa puas dengan produk ini, maka konsumen akan melakukan pembelian berulang. Sebaliknya, jika konsumen merasa kecewa/ tidak puas dengan produk ini maka konsumen akan menghentikan pembelian..

Demikian analisis iklan produk Teh Kotak 2020. Apabila terdapat kesalahan penulisan, saya selaku penulis mohon maaf yang sebesar-besarnya. Jangan lupa untuk tinggalkan jejak kalian jika sudah membaca postingan ini di kolom komentar.
Terimakasih ^^

Salam hangat


Dian Akbarani Sahira
(penulis)
Share:

0 Comments:

Posting Komentar